27 Mei 2013

(Sajak) Jeda Senja





Aku pernah bertemu denganmu saat airmata tak mampu kutahan,tak berdaya,
Aku pernah menangkap bayangan punggungmu kala senja menyapa,
Kita pernah berkisah apa itu cita-cita di masa depan,tentang asa..

Namun itu dulu, saat hati tak kujaga
Merasa mesra yang pernah meradang  menjadi sebuah Kata, Cinta..
Rindu yang dulu pernah singgah dihidupku untukmu, apa kabarnya?
Waktu telah menghapusnya tanpa pernah bertanya apakah aku terima
Takdir tak pernah salah, sebab Tuhan yang menuliskan pada lembaran kisah kita
Saat itu, sebelum kuputuskan untuk bersamanya, aku pernah memutuskan tuk ambil jeda
Sesaat saja,
Khawatir hati tak mampu melangkah dengannya
Namun, lembayung sore dengan jingganya seolah berkata,
“Belajarah tuk dicinta”

03 Mei 2013

(curhat) Sekilas PKPA di Apotek

Bismillahirrohmanirrohiim..

Done!PKPA di Apotek Kimia Farma M*, berakhir. Sebulan kemarin merasakan 'kerja' sebagai AA dan Apoteker, walau jujur, kebanyakan ngerasainnya kerja jadi AA. Haha.. Gak tau sih, ini 'dosa' siapa. Sehingga, yang namanya Praktek Kerja Profesi Apoteker menjadi Praktek Kerja Profesi Asisten Apoteker. Hihi..Gak ada salahnya juga kok, toh, dasar-dasar ilmu meracik dan sebagainya seorang Apoteker juga HARUS paham. Malah kudunya lebih jago dari seorang Asisten Apoteker (AA). Tapi..Ah, ya sudahlah. Toh kemarin aku dapat banyak ilmu mengenai tugas dan tanggung jawab seorang Apoteker dalam sebuah Apotek itu seperti apa dan bagaimana. Ada berapa hayooo tugasnya??. Kalau yang baca tulisan ini orang farmasis atau seseorang yang udah jadi apoteker tapi gak bisa jawab, hmm, kebangetan..